Asam urat adalah salah satu gangguan kesehatan yang dialami oleh banyak orang di dunia termasuk juga di Indonesia. Meski penyakit ini kebanyakan menyerang mereka yang sudah berusia cukup tua (50 tahun ke atas) akan tetapi dalam beberapa tahun belakangan ini asam urat banyak juga ditemukan pada mereka yang masih berusia cukup muda. Bahkan tak sedikit diantara mereka yang masih berusia 20 tahunan sudah menderita asam urat.
Penyebab Asam Urat
Setiap penyakit termasuk juga asam urat tentu ada penyebabnya. Dan untuk asam urat sendiri biasanya terjadi karena mengonsumsi makanan yang mengandung terlalu banyak zat purin. Beberapa makanan yang mengandung zat purin yang bisa memicu terjadinya asam urat diantaranya adalah makanan berlemak, daging daging binatang berkaki empat serta beberapa jenis hewan laut.
Gejala Asam Urat
Dari gejala yang dirasakan oleh tubuh maka umumnya kita akan tahu jenis penyakit atau gangguan kesehatan apa yang sedang kita alami dan bagaimana penanganannya yang tepat. Oleh karena itu mari kita ketahui gejala asam urat itu apa saja.
Mungkin kebanyakan orang hanya tahu gejala dari asam urat ini hanyalah timbulnya rasa nyeri pada sendi. Padahal sebenarnya ada beberapa gejala lain yang menjadi penanda seseorang itu terkena asam urat. Beberapa gejala tersebut diantaranya adalah sendi yang akan bengkak dan kemerahan serta terasa lunak, beberapa orang juga merasakan nyeri pada telapak tangan serta pergelangan tangannya. Dan pada kasus asam urat yang sudah cukup parah terkadang disertai gejala pembentukan batu ginjal yang disebabkan karena menumpuknya asam urat pada ginjal kita.
Cara Mencegah Asam Urat
Seperti kata pepatah mencegah lebih baik daripada mengobati maka agar tidak terkena asam urat langkah paling tepat adalah melakukan serangkaian upaya pencegahan. Adapun beberapa cara yang bisa kita lakukan untuk mencegah atau setidaknya meminimalisir terkena penyakit asam urat diantaranya adalah sebagai berikut:
- Menghindari mengonsumsi makanan yang mengandung purin secara berlebih. Seperti kita ketahui salah satu penyebab utama asam urat adalah zat purin sehingga salah satu cara utama untuk mencegahnya tentu dengan menghindari mengonsumsi makanan yang mengandung zat tersebut seperti makanan berlemak, jeroan,, seafood dan lain sebagainya. Namun jika memang kita tidak mampu menghindarinya maka langkah yang perlu kita lakukan adalah dengan mengendalikan cara konsumsi kita atau dengan kata lain kia mengkonsumsi dalam jumlah secukupnya saja.
- Melakukan pola hidup sehat. Cara lain yang juga perlu kita lakukan agar terhindar dari penyakit asam urat ini adalah dengan menerapkan pola hidup sehat. Pola hidup sehat ini meliputi berolahraga secara teratur, mengatur pola makan serta istirahat secukupnya.
- Perbanyak minum air putih. Menurut beberapa ahli air putih bisa berfungsi untuk membuang kelebihan asam urat yang ada pada tubuh kita. Karena itu minum air putih 8 gelas sehari dipercaya bisa meminimalisir kita terkena asam urat.
- Mengkonsumsi buah dengan antioksidan tinggi. Beberapa buah dengan zat antioksidan tinggi seperti apel, kiwi dan aneka buah berry dipercaya bisa menurunkan asam urat pada tubuh kita.
- Tidak minum minuman beralkohol serta mengurangi asupan kopi ke dalam tubuh kita.
- Hindari obesitas. Orang yang memiliki obesitas biasanya lebih rentan terserang suatu penyakit termasuk juga terserang asam urat. Karena itu sebaiknya kia menjaga agar berat badan kita tetap normal dengan berolahraga serta makan makanan yang tepat.