Foto gratis dari Pria

Olahraga merupakan kegiatan yang harus dilakukan oleh setiap orang khususnya bagi kaum pria. Apalagi saat ini olahraga sudah menjadi gaya hidup karena menggunakan outfit yang keren dan kekinian. Tak heran jika penghobi olahraga gemar memakai busana yang simpel namun tetap enak dipandang. Nah, berikut adalah beberapa style olahraga pria yang banyak digemari berdasarkan rekomendasi Otoklix.

1. Sepatu Sneakers dan Celana Pendek

Inspirasi style olahraga pria untuk jogging yang pertama adalah menggunakan sepatu sneakers dan celana pendek. Meski sepatu sneakers yang bertipe running bisa dipakai untuk kegiatan sehari-hari, ternyata desain sepatu ini juga bisa untuk olahraga lari. Desainnya yang nyaman di kaki bisa membuat kamu selalu tampil sporty tanpa merasa pegal di kaki.

Sepatu sneakers ini bisa kamu kombinasikan dengan celana pendek dan kaos pokamus berwarna hitam dan abu-abu untuk menambah kesan keren dan sporty. Jangan lupa tambahkan aksesoris berupa jam tangan sport supaya penampilan kamu semakin menarik.

2. Jogger Pants dengan Varsity Jacket

Kamu dapat memilih celana jogger dengan bahan yang nyaman dan warna yang netral agar bisa dikombinasikan dengan baju dan jaket. Bisa juga tambahkan sedikit aksen warna layaknya merah pada pakaian supaya makin memberikan kesan sporty pada penampilan.

Style olahraga pria yang ini sebenarnya bisa dipakai untuk sekedar hangout bersama teman. Celana trek ini sangat serbaguna karena selain buat olahraga, celana jogger bisa bikin kamu nggak merasa gerah dan nyaman saat bergerak dibanding memakai celana jeans ketat.

3. Tracksuit

Style olahraga pria selanjutnya yang banyak digemari yakni menggunakan tracksuit. Nggak perlu ragu untuk tampil sangat sporty dengan setelan tracksuit. Kamu bisa berolahraga seperti biasa tapi tetap kelihatan keren dengan pakaian ini karena kesannya sporty dan santai abis.

Nggak perlu takut juga untuk menggunakan warna-warna menyala seperti merah, kuning maupun oranye. Sedangkan bagian bawah atau alas kaki, kamu bisa pakai running shoes kekinian untuk menambah kesan casual.

4. Sepatu Sneakers dan Jersey

Masih menganggap kalau jersey hanya boleh dipakai untuk nonton bola saja? Itu sudah ketinggalan zaman. Jersey kamu juga bisa dipakai untuk berolahraga seperti jogging misalnya. Karena sifat jersey yang santai, jika dikombinasikan dengan komponen lain hasilnya bisa jadi keren.

kamu dapat pilih jersey dengan material yang bagus dan menyerap keringat supaya tetap adem dan nyaman dipakai. Supaya penampakan makin sporty, kamu bisa gunakan sepatu running yang nyaman untuk dipakai lari.

5. Sweater Hoodie

Hoodie adalah fashion item sporty yang gampang banget dikombinasikan. Gunakan hoodie warna netral seperti abu-abu yang bakalan pas banget dengan segala macam warna lain di outfit kamu. Buatlah kesan monokrom sporty dengan jogger pants hitam dan sepatu olahraga yang stylish.

6. Kaos Pokamus dan Celana Pendek

Kalau di luar cuaca agak panas buat berolahraga atau mungkin karena kerjaan, kamu baru bisa berolahraga saat sore hari dan udara sudah terasa panas, kamu bisa nih gunakan outfit nyaman namun tetap keren ini!

Kamu tinggal pakai kaos pokamus yang tipis dan menyerap keringat plus celana pendek buat olahraga yang nyaman buat berlari ya! Panjang celana pilih yang berada di atas lutut supaya kamu dapat lebih leluasa menggerakan kaki. Tak hanya itu, kamu juga bisa sekalian pamerin otot kaki yang mulai terbentuk karena sering jogging.

7. Jaket dan Celana Training Parasut

Kedua komponen ini bila disatupadukan bakal terlihat keren dan sporty. Busana yang berbahan parasut memang tengah digemari oleh penghobi olahraga khususnya jogging. Kebanyakan orang yang melakukan jogging memakai jaket dan celana training berbahan parasut punya asumsi bisa membakar lemak dalam tubuh dalam jumlah banyak. Hal ini lantaran bahan parasut memang didesain khusus untuk membuat keringat keluar lebih banyak.

Kendaraan-Kendaraan Penunjang Style Olahraga Pria

Selain busana, ternyata ada beberapa kendaraan penunjang style olahraga pria supaya terlihat makin keren seperti skuter listrik, sepeda motor hingga mobil. Tipe-tipe orang yang gemar berolahraga biasanya menggunakan mobil sport maupun SUV berukuran besar seperti Toyota Fortuner, Mitsubishi Pajero, Isuzu Trailblazer, Range Rover maupun Chevrolet Trailblazer. Semua mobil itu punya fisik yang gagah dan sporty, cocok bagi pria yang doyan berolahraga untuk membentuk otot-ototnya.

Itulah beberapa style olahraga pria yang paling sering digunakan. Tak hanya fashion saja yang diperhatikan oleh seorang pria. Kendaraan seperti mobil juga wajib mendapatkan perhatian supaya nyaman saat dikendarai menuju tempat olahraga. Jangan lupa servis mobil secara berkala di bengkel mitra Otoklix dan ganti oli di bengkel ganti oli terdekat ya.