Booking Dokter Menjadi Lebih Mudah Dengan SehatQ

By | 24 September 2019

 

Jatuh sakit merupakan salah satu hal yang lumrah terjadi kepada setiap manusia. Terlebih ketika kita berada di musim pancaroba yang suhu, angin dan curah hujanya tak menentu. Adapun penyebab dari sakit ini bermacam macam mulai dari faktor keturunan, tertular dari orang lain, hinga karena faktor lingkungan dan cuaca yang ada.

Tentunya karena penyebab dari sakit serta jenisnya yang bermacam macam maka tak jarang antara penyakit yang satu dengan yang lain memiliki kemiripan baik dari segi gejala penyakit, efek maupun apa yang dirasakan. Karena seringnya ada kemiripan antara beberapa jenis penyakit menjadikan kita sering kali salah dalam menganganinya. Terlebih lagi masih cukup banyak orang Indonesia yang malas untuk ke dokter dengan berbagai alasannya seperti tidak sempat, ribet , meremehkan penyakitnya dan lain sebagainya.

Untungnya saat ini sudah ada SehatQ yang memungkinkan kita untuk melakukan konsultasi ke dokter dengan lebih mudah. Lewat SehatQ ini kita bisa memilih fitur chat dokter untuk bertanya seputar penyakit yang kita derita. Selain lewat fitur chat ini kitapun juga bisa berkonsultasi dengan dokter yang ada melalui fitur forum SehatQ.

Dan jika kita memang ingin bertemu langsung dengan  dokter yang dimaksud maka kita bisa juga janjian untuk bertemu melalui fitur booking dokter yang ada pada SehatQ. Melalui fitur booking dokter ini kita bisa memilih ribuan dokter yang ada yang tentunya disesuaikan dengan lokasi serta jenis penyakita yang kita derita. Untuk jumalh dokter yang ada pada sehatq sendiri saat ini sudah mencapai 8088 orang dokter. Dokter dokter ini tak hanya dokter umum saja namun terdapat juga dokter dokter spesialis seperti dokter spesialis anak, andrologi, bedah, bedah anak, gigi, ginjal, hematologi, jantung, jiwa, kandungan, kulit, mata, ahli gizi, onkologi, ortopedi, paru, penyakit dalam, saraf serta THT. Di samping itu di sehatq  ada juga ahli gizi, psikolog, fisioterapis dan juga dokter dokter spesialis lainnya.

Selain memiliki fitur untuk melakukan booking serta konsultasi dengan dokter SehatQ juga memiliki berbagai fitur lainnya. Dan fitur fitur ini bisa kita nikmati baik dengan mengunjungi langsung web sehatQ di SehatQ.com atau bisa juga menggunakan aplikasi mobile SehatQ yang tersedia baik itu di google play store untuk pengguna hp android dan di apple appstore untuk pengguna gadget dari apple (iphone dan ipad).  Beberapa fitur lain yang bisa kita nikmati  diantaranya adalah adanya direktori fasilitas kesehatan yang ada di sekitar tempat kita tinggal. Dari mulai rumah sakita hingga klinik yang ada bisa kita dapatkan informasinya. Dengan adanya informasi tentang fasilitas kesehatan yang ada di sekitar kita ini maka ketika ada orang di sekitar kita yang sakit ataupun kecelakaan maka kita akan bisa lebih cepat menemukan fasilitas kesehatan yang ada.

Selain itu ada juga berbagi fitur lain pada SehatQ misalnya saja ada informasi / direktor mengenai obat obatan. Kita akan bisa mengetahui jenis jenis serta efek sampingnya. Melalaui web maupun aplikasi SehatQ ini kita juga bisa mendapatkan berbagai jenis promo yang disediakan. Misalnya saja untuk bulan ini SehatQ memberikan promo USG 4 dimensi, promo pemeriksaan iva test, promo gratis konsultasi, promo medical chec up dan ada cashback saat melakukan booking dokter serta promo promo menarik lainnya baik dalam bentuk potongan harga maupun yang lainnya.